Berita

Polres Bima Kota Gelar Patroli Rutin, Jaga Kamtibmas dan Kelancaran Lalu Lintas

×

Polres Bima Kota Gelar Patroli Rutin, Jaga Kamtibmas dan Kelancaran Lalu Lintas

Share this article

Kota Bima, NTB (28 Januari 2026) – Personel gabungan Polres Bima Kota melaksanakan patroli rutin disertai himbauan kamtibmas pada Selasa malam, 28 Januari 2026, sekitar pukul 21.00 WITA. Kegiatan patroli tersebut berlangsung di sepanjang Jalan Soekarno Hatta dan kawasan pertokoan Kota Bima.

Kapolres Bima Kota AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si melalui Kasi Humas Polres Bima Kota Ipda Baiq Fitria Ningsih menjelaskan bahwa patroli rutin tersebut dipimpin oleh Pamapta Ipda Saidin, S.H., dengan melibatkan personel piket gabungan.

“Pelaksanaan patroli diawali dengan apel dan pengecekan personel guna memastikan kesiapan anggota sebelum turun ke lapangan,” ujar Ipda Baiq Fitria Ningsih.

Dalam kegiatan patroli tersebut, personel melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di sejumlah titik yang rawan kemacetan dan ramai aktivitas masyarakat. Selain itu, petugas juga memberikan himbauan kepada para pengendara agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan dalam berkendara.

Patroli rutin ini bertujuan untuk menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang beraktivitas pada malam hari di wilayah hukum Polres Bima Kota.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *