Berita

Bhabinkamtibmas Lakukan Shalat Subuh Keiling

×

Bhabinkamtibmas Lakukan Shalat Subuh Keiling

Sebarkan artikel ini

Lombok Utara, NTB – Guna terjalinnya silaturahmi dan meningkatkan kondusifitas wilayah di bulan suci Ramadan, Bhabinkamtibmas Desa Anyar Polsek Bayan rutin melaksanakan kegiatan Shalat subuh keliling dan kultum bertempat di Masjid At” Taqwa Dusun Srimenganti, Desa Anyar Kecamatan Bayan KLU, Rabu, 12/3/2025.

Kapolres Lombok Utara AKBP Agus Purwanta S.I.K. melalui Kasat Binmas Polres Lombok Utara AKP Agus Sugianto SH menyampaiakan bahwa kegiatan sholat subuh ini yang di lakukan oleh Bhabinkamtibmas Xesa Anyar yang di awali dengan Shalat berjemaah bersama para tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Disela-sela kegiatannya tersebut ia menyempatkan diri untuk menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat apalagi membunyikan petasan saat warga sedang melaksanakan ibadah, dan yang tak kalah penting lagi tentang balap liar maka aktifkan kembali Pos ronda guna meminimalisir terjadinya potensi gangguan. Ulasnya.

Kegiatan ini bukan hanya sekedar penyampaian imbauan saja , akan tetapi dapat terjalinnya silaturahmi apalagi di bukan suci Ramadhan bukan yang penuh berkah dan ampunan.

Kasat Binmas berharap mari kita semua untuk berperan aktif dalam menjaga kondusifitas wilayah.

Ucapan terimakasih disampaikan oleh warga setempat atas kegiatan patroli Shalat subuh keliling Dusun sambil memberikan imbauan kepada kami tentang harkamtibmas. Ucapnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *