Bali NusraBeritaBerita NTBLombokLombok BaratNTBNTB One TerkiniTNI-Polri

Kehangatan Babinsa di Tengah Dingin Cuaca Ekstrem Desa Langko

×

Kehangatan Babinsa di Tengah Dingin Cuaca Ekstrem Desa Langko

Share this article

Lombok Barat, NTB — Di tengah kondisi cuaca ekstrem yang melanda wilayah Lingsar belakangan ini, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Langko, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-08/Narmada, menunjukkan kepeduliannya dengan turun langsung berkomunikasi sosial (Komsos) bersama warga Dusun Muhajirin, Desa Langko, Lombok Barat, Kamis (30/10/2025).

Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus sarana mendengar langsung berbagai keluhan warga. Salah satu warga, Inak Yuli, mengungkapkan kekhawatirannya terhadap kondisi cuaca yang tak menentu dan sering disertai hujan deras, yang membuat aktivitas warga terganggu, termasuk rencana pelaksanaan sunatan anaknya yang baru berusia dua tahun.

Meski demikian, suasana hangat terasa dalam pertemuan sederhana itu. Sertu Muhammad Faesal, Babinsa Langko, tak hanya mendengarkan, tetapi juga memberikan semangat kepada warga agar tetap waspada terhadap perubahan cuaca dan menjaga kesehatan, terutama anak-anak dan lansia.
“Kami terus mengimbau masyarakat untuk selalu siap menghadapi kondisi cuaca ekstrem. Jangan lupa menjaga lingkungan agar tetap bersih dan aman,” ujar Sertu Faesal.

Kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari upaya TNI AD mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus memastikan setiap persoalan sosial di tingkat desa dapat segera direspon dengan cepat dan tepat.

Kehadiran Babinsa di tengah warga bukan hanya sekadar menjalankan tugas, tetapi juga menumbuhkan rasa aman dan kebersamaan di tengah tantangan alam yang tak bisa diprediksi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *